5 Buah untuk Asam Lambung yang Bisa Dikonsumsi

5 Buah untuk Asam Lambung yang Bisa Dikonsumsi

Halo Sahabat Hermina, apakah sahabat Hermina pernah mengalami asam lambung? Tentunya sakit asam lambung sangat membuat sahabat Hermina tidak nyaman selama beraktifitas saat mengalami asam lambung.

Pastinya sahabat Hermina bertanya-tanya adakah buah-buahan yang bisa mencegah terjadinya asam lambung? terntunya ada dong sahabat Hermina. Untuk mengetahui apa saja buah-buahan yang bisa mencegah asam lambung  yuk baca artikel di bawah ini.

Penderita penyakit refluks asam lambung atau GERD perlu berhati-hati dalam mengonsumsi buah. Sebab, ada sejumlah buah yang tinggi asam dan berpotensi membuat asam lambung kambuh. Lantas, apa saja buah untuk asam lambung yang aman untuk disantap?

 

Mulai dari pisang hingga buah kelapa, berikut adalah berbagai buah yang bagus untuk asam lambung.

1. Pisang

pisang adalah salah satu buah untuk asam lambung yang lezat

Pisang, buah berwarna kuning yang rasanya lezat.

Buah pisang untuk asam lambung dianggap aman karena memiliki sifat alkalin (basa).

Selain itu, buah ini juga dinilai membantu menyeimbangkan asam di lambung sehingga gejala asam lambung naik atau GERD dapat dicegah.

2. Melon

Sama seperti pisang, manfaat buah melon untuk asam lambung berasal dari sifat alkalin-nya.

Dilansir dari Johns Hopkins Medicine, buah yang rasanya manis ini dipercaya dapat meredakan asam lambung dan mencegah iritasi akibat refluks asam lambung.

Ada beragam jenis melon yang aman untuk dikonsumsi penderita refluks asam lambung, di antaranya melon honeydew, cantaloupe (blewah), sampai watermelon (semangka).

3. Apel

Buah apel untuk asam lambung dipercaya aman karena mengandung mineral bersifat alkalin, seperti kalsium, magnesium, dan kalium, yang diklaim dapat meringankan gejala refluks asam lambung.

4. Pir

Karena tidak mengandung asam setinggi buah-buahan sitrus dan tomat, Anda bisa mengonsumsi buah pir untuk asam lambung.

Berkat kandungan asam yang rendah ini, buah pir dinilai tidak akan memicu kambuhnya gejala refluks asam lambung.

5. Kelapa

Kelapa dapat menjadi pilihan yang aman bagi penderita asam lambung karena dianggap sebagai salah satu buah dengan kandungan asam terendah.

Terlebih lagi, buah yang mengandung banyak air ini diyakini dapat meningkatkan fungsi otak, berpotensi mencegah penyakit jantung, hingga menurunkan risiko stroke.

 

Buah pantangan asam lambung yang perlu dihindari

Berikut adalah sejumlah buah pantangan asam lambung yang perlu dihindari.

  1. Jeruk
  2. Jeruk nipis
  3. Grapefruit
  4. Lemon
  5. Nanas
  6. Tomat.

 

Lebih jauh lagi, terdapat sejumlah jus buah untuk penderita asam lambung yang sebaiknya jangan dikonsumsi dulu, seperti jus tomat dan jus jeruk, karena dianggap bisa menyebabkan asam lambung naik.

Olahan tomat dalam bentuk saus atau makanan dengan saus tomat, seperti pizza dan lasagna, juga sebaiknya dihindari karena berpotensi menyebabkan asam lambung naik.

Beberapa penderita GERD juga sulit menoleransi bawang putih dan bawang merah, serta makanan yang diolah dengan bahan tersebut.

Sahabat Hermina, setelah  membaca artikel di atas jadi kita tahu bahwa ada buah yang bisa mencegah terjadinya asam lambung. Dengan kita telah melakukan pencegahan terhadap penyakit asam lambung. Kita bisa terhindar dari penyakit asam lambung kronis.

Cookie membantu kami memberikan layanan kami. Dengan menggunakan layanan kami, Anda menyetujui penggunaan cookie kami.