Alami Dehidrasi, Berikut 5 Minuman untuk Gantikan Cairan Tubuh

Alami Dehidrasi, Berikut 5 Minuman untuk Gantikan Cairan Tubuh

Selama ini kita sering mendengar istilah dehidrasi. Dehidrasi secara medis bisa didefinisikan sebagai kondisi dimana tubuh kita sangat kekurangan cairan sehingga menyebabkan fungsi organ tubuh terganggu dan menimbulkan gejala.

Tahukah Sahabat Hermina bahwa fungsi tubuh membutuhkan air didalamnya, sehingga bila dehidrasi akan terjadi gangguan fungsi organ. Air di dalam tubuh berfungsi untuk menjaga suhu tubuh, sebagai transport dari nutrisi dan makanan ke saluran cerna dan jaringan, menjaga keseimbangan garam di dalam tubuhApabila ada kondisi yang menyebabkan tubuh kekurangan air misal, diare muntah berlebihan, luka bakar maka diperlukan cairan pengganti agar fungsi tubuh berjalan baik.

Kondisi penyakit yang membuat dehidrasi diantaranya diare, muntah berlebih, demam tinggi, luka bakar yang parah.

Gejala umum dehidrasi dehidrasi menjadi penting diketahui untuk menghindari bahaya dehidrasi. Gejala awal dehidrasi adalah sebagai berikut :

  1. Merasa Haus,
  2. Kepala terasa pusing,
  3. Buang air kecil dengan intensitas jarang,
  4. Merasa kering pada daerah mulut bibir dan mata.

Pada kondisi tersebut diperlukan cairan pengganti agar fungsi tubuh berjalan dengan baik.

Berikut adalah beberapa pilihan minuman selain air putih yang dapat mengembalikan cairan tubuh, yaitu :

  1. Air kelapa

Air kelapa memang sudah dikenal baik untuk mengganti cairan karena selain airnya memiliki kadar garam yang tinggi kalium, mudah didapat dan rasanya juga enak. Namun tetap harus hati-hati karena air kelapa yang kita dapat bisa dicampur pemanis buatan, sebenarnya air kelapa sudah manis alami.

  1. Jus buah dan sayuran

Jus merupakan campuran dari air dan buah. Jus buah dan sayuran yang baik dibuat dalam kondisi murni  dan  tidak ditambahkan gula.  Menambah gula di dalam tubuh kita akan membuat semakin haus.

  1.  Susu

Susu merupakan minuman yang baik untuk menggantikan cairan tubuh yang hilang terutama pada pasien yang kesulitan makan, umumnya pada pasien usia lanjut atau anak kecil. Susu murni lebih baik karena kandungan cairannya cukup tinggi dibandingkan dengan susu kemasan yang memiliki rasa karena cenderung memiliki kandungan gula yang lebih tinggi dibandingkan kadar airnya.

  1.  Teh herbal

Air untuk menyeduh teh akan menggantikan kondisi cairan yang hilang. Sisi positifnya dari teh herbal adalah memiliki efek menenangkan dan dapat memperbaiki kondisi tubuh yang sedang kekurangan cairan.

  1. Infused water

Minuman kekinian yang berisi air yang cukup banyak dan ditambahkan dengan potongan-potongan buah-buahan. Diharapkan dengan adanya campuran buah-buahan itu nutrisi dari buah-buahan masuk ke airnya dan tercampur. Infused water yang bahan utamanya air dapat menggantikan cairan tubuh yang hilangnya.

 

Dengan mengetahui gejala dehidrasi diatas, diharapkan mampu meningkatkan kewaspadaan serta kesadaran terhadap diri sendiri untuk mencukupi kebutuhan cairan pada tubuh. Kebutuhan cairan tiap orang berbeda-beda. Pada orang dewasa, konsumsi air putih yang disarankan yaitu sekitar 8 (delapan) gelas berukuran 230 ml per hari atau total 2 liter.

Jika dehidrasi tidak dapat ditangani secara mandiri dengan  minuman untuk pengganti cairan tubuh atau mengalami gejala dehidrasi berat seperti mudah mengantuk, mata tampak cekung.  Jangan ragu untuk langsung ke IGD untuk pertolongan pertama

Cookie membantu kami memberikan layanan kami. Dengan menggunakan layanan kami, Anda menyetujui penggunaan cookie kami.