Bagaimana Mempersiapkan Anak ADHD Sekolah
Haiii Sahabat Hermina
attention deficit hyperactivity disorder atau ADHD adalah istilah medis untuk gangguan mental berupa perilaku impulsif dan hiperaktif. Penyebab ADHD pada Anak faktor genetik diketahui berperan penting memicu terjadinya gangguan mental ini.
Selain genetik, ilmuwan juga mempelajari kemungkinan penyebab dan faktor risiko yang lain, seperti:
- Bayi lahir prematur (sebelum usia kehamilan 37 minggu).
- Berat badan bayi lahir rendah.
- Konsumsi alkohol dan rokok selama kehamilan.
Salah satu tanda utama ADHD yang umum dikenali adalah soal masalah fokus. Akan tetapi, tidak semua anak yang terlihat tidak bisa fokus pasti memiliki gangguan ADHD. Sebab pada umumnya, anak-anak di usia ini mereka masih memiliki energi yang besar sehingga lebih suka bergerak aktif untuk bermain dan mengeksplorasi lingkungan sekitar.
Lalu seperti apa gejala yang umumnya dimiliki anak ADHD? Kapan harus waspada?
Kita perlu waspada ketika seiring bertambahnya usia kemampuan fokus, mendengar, dan menunggu anak memburuk sehingga menimbulkan berbagai masalah, baik bagi dirinya sendiri maupun orang-orang di sekitarnya.
Adapun tiga gejala ADHD pada anak yang umum dialami dan perlu diwaspadai adalah:
- Kurang perhatian (tidak bisa tetap fokus).
- Hiperaktif (terlalu banyak pergerakan hingga tidak bisa diam).
- Impulsivitas (tindakan tergesa-gesa yang terjadi tanpa dipikirkan).
Gejala ADHD membuat anak-anak kesulitan untuk memusatkan perhatian pada satu hal dalam satu waktu. Orang tua yang memiliki anak hiperaktif perlu usaha ekstra dalam hal pola asuh, termasuk saat mempersiapkan mereka untuk masuk ke sekolah.
Orang tua yang memiliki anak dengan gangguan hiperaktif perlu melakukan beragam upaya untuk menyiapkan kondisi si Kecil sebelum menghadapi usia sekolah. Langkah pertama yang bisa dilakukan adalah dengan membuat anak hiperaktif merasa nyaman, baik saat berada di sekolah maupun ketika bermain dengan teman sebayanya.
Membesarkan dan mengasuh anak memang bukan tugas yang mudah bagi orangtua, apalagi jika si Kecil memiliki ADHD.
Namun, Anda tidak perlu berkecil hati. Anda bisa meningkatkan pengetahuan seputar gangguan perilaku ini.
Ini mulai dari kondisi itu sendiri hingga cara menangani anak ADHD dalam menghadapi berbagai situasi, termasuk mengatasi kesulitan saat belajar di kelas.
Pengetahuan ini bisa membantu Anda menemukan cara yang tepat untuk mengatasi anak ADHD Anda.
Informasi mengenai ADHD bisa Anda dapatkan melalui buku, website tepercaya, atau konsultasi langsung dengan dokter.
Untuk mempermudah si Kecil belajar nantinya, Anda harus memilih sekolah yang tepat. Anda bisa memilih sekolah khusus yang memang diperuntukkan bagi anak Ahi DHD.
Sebenarnya, sekolah reguler juga bisa menjadi pilihan. Hanya saja, Anda perlu memastikan bahwa si Kecil dapat mengikuti kelas dengan baik dan pihak sekolah juga mendukung itu.
Suasana kelas tempatnya belajar juga harus mendukung sebagai cara mengatasi anak ADHD di kelas.
Misalnya, Anda bisa meminta pihak sekolah untuk memberikan si Kecil tempat duduk yang dekat dengan guru.
Posisi tempat duduk pun sebaiknya tidak berdekatan dengan pintu maupun jendela yang bisa memecah konsentrasinya selama belajar di kelas.
Tidak hanya memfasilitasi kebutuhannya di sekolah, dukungan emosional juga sangat diperlukan anak ADHD sebagai cara untuk mengatasi kesulitan belajar di kelas.
Ini bisa Anda lakukan dengan melakukan percakapan ringan di rumah, seperti berikut ini.
- Menanyakan kegiatan apa saja yang dilakukan anak di sekolah.
- Kesulitan apa yang dihadapi anak dan bantu ia menemukan solusinya.
- Beri pujian jika ia berhasil menyelesaikan suatu tugas dengan baik, misalnya “Kamu hebat bisa menyelesaikan tugas ini tepat waktu, Ayah dan Ibu bangga.”
Adanya percakapan seperti ini membuat anak merasa diperhatikan dan dihargai kerja kerasnya dalam mengikuti kegiatan di kelas.
Selain itu, tingkatkan ikatan antara anak dengan Anda. Ini bisa mengurangi tekanan dan stres serta menimbulkan kepuasan di hati anak yang secara langsung akan berdampak pada kesehatannya.
Itu adalah beberapa cara yang bisa dilakukan untuk membantu mengatasi anak ADHD kesulitan belajar di kelas.
Dengan terus memberi dukungan kepada anak dalam menangani gejala ADHD yang dialami, anak bisa lebih bersemangat untuk bisa mengatasi segala kesulitan yang ia alami.