HNP ( Herniated Nucleus Pulposus )

HNP ( Herniated Nucleus Pulposus )

Hernia nukleus pulposus (HNP) adalah kondisi ketika bantalan ruas tulang belakang bergeser dan menekan saraf tulang belakang yang lebih sering dikenal dengan istilah ‘saraf terjepit’.
Adapun keluhan yang dialami tergantung area yang mengalami HNP, bisa dari leher hingga pinggang, dimana 95% terjadi pada area pinggang ke bawah. Keluhan yang biasa dialami antara lain nyeri, bisa hingga kesemutan ataupun kelemahan otot.

Penyebab dari HNP, salah satu faktor yaitu benturan pada tulang belakang. Dimana pada usia lanjut, kelenturan tulang belakang berkurang sehingga lebih rentan ketika terjadi cedera. Faktor-faktor lain yang berperan antara lain berat badan berlebih, posisi menggerakan tubuh yang salah, ataupun Riwayat keluarga.

Selain pemeriksaan fisik, pemeriksaan penunjang yang dapat dilakukan untuk mendiagnosis HNP bisa dilakukan dengan MRI (Magnetic Resonance Imaging) untuk melihan kondisi tulang belakang. 

1. Tatalaksana non operatif pada pasien HNP antara lain bisa dilakukan dengan :
Modifikasi aktivitas: tujuannya untuk melanjutkan aktivitas normal sehari-hari pada tingkat rasa sakit atau ketidaknyamanan yang dapat ditoleransi, tanpa meningkatkan ketegangan. 

2. Obat-obatan

3.Terapi fisik/olahraga: olahraga selama bulan pertama gejala mungkin bermanfaat dan pada saat yang sama meminimalkan kelemahan yang dapat terjadi karena tidak aktif. Latihan stres rendah seperti berenang, berjalan, dan bersepeda juga dianjurkan

Tatalaksana operatif apabila tidak ada perbaikan maka salah satu alternatif yang dapat dilakukan yaitu dengan PLDD  (Percutaneous Laser Disc Decompression).

PLDD merupakan Tindakan minimal invasive dengan metode penciutan bantalan tulang (Disc) dengan menggunakan sinar laser yang ditujukan pada bantalan tulang yang megalami penonjolan. Keunggulan Tindakan ini antara lain : pembiusan lokal, tanpa pembedahan, dan perawatan cepat.

Cookie membantu kami memberikan layanan kami. Dengan menggunakan layanan kami, Anda menyetujui penggunaan cookie kami.