Kanker dapat Merenggut Nyawa ; Waspada dengan Kanker yang Menyerang Payudara
Kanker adalah suatu kondisi medis berupa terjadinya pertumbuhan sel secara abnormal dan bersifat ganas di dalam tubuh. Pertumbuhan sel kanker dapat terjadi di seluruh organ tubuh. Kondisi ini dapat dialami oleh kalangan usia anak-anak sampai usia lanjut.
Berdasarkan data dari Global Burden of Cancer Study (Globocan) dari World Health Organization (WHO), jumlah kasus penyakit kanker yang tercatat di Indonesia sepanjang tahun 2020 yaitu sebanyak 396.914 kasus. 10 Kasus kanker tertinggi diantaranya : Kanker payudara (16.6%), kanker serviks (9.2%), kanker paru-paru (8.8%), kanker hati (5.4%), kanker nasofaring (5.0%), kanker Colon (usus besar) 4.4%, NHL 4.1%, Kanker rectum 4.0, Kanker darah (leukemia) 3.8%, kanker ovarium 3.8%
- Jenis kasus kanker tertinggi pada pria berdasarkan laporan data Globocan tahun 2020 : Kanker paru, colorectum, liver, nasofaring, prostat
- Jenis kasus tertinggi pada Wanita : kanker payudara, cervix, paru-paru, colorectum, liver
- Secara berurutan Angka kematian tertinggi ada pada kasus: kanker paru, payudara, servix, liver, nasofaring
Pada dasarnya, Pengobatan kanker baik secara non-operatif maupun operatif akan di mulai lebih cepat apabila hasil pemeriksaan penunjang kanker menunjukan jenis kanker yang dialami memiliki sifat yang dapat berkembang dan menyebar secara cepat.
Contoh :
o Beberapa jenis kanker darah seperti Acute lymphoblastic Leukemia (ALL), Acute myeloid Leukemia (AML)
o Beberapa jenis kanker payudara
o Kanker paru-paru
o Limfoma
o Dan beberapa jenis kanker payudara
Atau pada kondisi terdapatnya pertumbuhan kanker yang menekan organ vital di dalam tubuh, sehingga terapi diperlukan untuk membebaskan penekanan pada organ vital tersebut.
Gejala kanker cukup bervariasi, tergantung dari jenis kanker serta bagian tubuh yang terdampak.Namun, beberapa gejala umum dari kanker adalah sebagai berikut :
- Terdapat benjolan pada sekitar bagian tubuh yang terdampak.
- Berat badan naik atau turun secara drastis tanpa alasan jelas.
- Perubahan warna atau tekstur kulit.
- Mudah lelah.
- Kesulitan bernapas.
- Nyeri otot dan sendi.
- Luka yang tidak kunjung sembuh.
- Keluarnya cairan tidak normal dari tubuh.
Perlu diketahui terdapat faktor-faktor yang dapat mempengaruhi dimulainya terapi yaitu ;
- Menunggu hasil lab atau pemeriksaan yang dilakukan untuk menentukan pilihan terapi yang tepat
- Baru saja melakukan tindakan operatif pengangkatan tumor sehingga butuh waktu untuk recovery terlebih dahulu
- Terdapatnya masalah Kesehatan /medis lainnya yang harus diobati terlebih dulu
- Pasien membutuhkan waktu untuk mencari pendapat dari dokter ahli lainnya (Second Opinion)
Kanker adalah gangguan kesehatan yang serius dan perlu ditangani sedini mungkin. Bila mengalami gejala-gejala di atas, konsultasikan hal tersebut dengan dokter di RS Hermina Pasteur guna mendapatkan diagnosis serta pengobatan kanker yang tepat.
Ditulis oleh : dr. Shania Amanda Warubania
Ditinjau oleh : dr.Dimmy Prasetya Sp.PD-KHOM
Sumber :
- Pubmed.ncbi.nlm.nih.gov, 2020, Global Cancer Statistic 2020, 12 September 2023, https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/33538338
- Cancer.org, American Cancer Society 2 September 2022, When Treatment Should start., 12 September 2023, https://www.cancer.org/cancer/managing-cancer/making-treatment-decisions/when-treatment-should-start.