Kenali Penyakit Asma, Jauhi Penyebabnya!

Kenali Penyakit Asma, Jauhi Penyebabnya!

Asma adalah suatu penyakit dari sistem pernafasan yang meliputi peradangan kronik dari saluran nafas dengan gejala bronchospasme (kaku brokus/cabang paru-paru) yang dapat pulih kembali.

Tanda dan Gejala :
1. Pada Dewasa : Batuk, sesak, pernafasan pendek, meng episodik, kadang disertai dahak hijau, jernih atau kuning
2. Pada Anak : Lesu atau kurang sehat, batuk yang tetap dan tidak sembuh terutama malam hari, lebih dari 10-14 hari dan diikuti flu.

Pencetus Asma antara lain: Polusi udara, asap rokok, debu, spora jamur, udara dingin, gas kimia, serangga, serbuk bunga, olahraga berlebihan, hewan, stress, marah/ keadaan emosi

Pencegahan Asma :
1. Kontrol Lingkungan dengan menghindari Alergen
2. Tingkatkan kesehatan optimal
3. Konsumsi Gizi Seimbang
4. Istirahat cukup, tidur dan olahraga yang teratur
5. Minum cukup
6. Hindari Merokok dan asap rokok
7. Latihan nafas

Penanganan Asma :
1. Kenali perburukan dari asma (Meningkatnya batuk, mengi dan sesak nafas dimalam hari, menurunnya kemampuan berolahraga)
2. Tingkatkan pengobatan dan pengawasan
3. Jika asma terus memburuk obat harus terus diminum sesuai petunjuk dokter. Jika obat sudah diminum, namun asma tetap tidak membaik, segera cari bantuan ke petugas kesehatan.

Semoga peringatan hari asma sedunia dapat memberikan kita kesadaran dalam menjaga kesehatan melalui upaya pencegahan penyakit asma dan menjaga imunitas tubuh diri kita dan orang lain. 

Mari kita tingkatkan kesadaran tentang asma dan bersama-sama membangun lingkungan yang mendukung bagi penderita asma. Dengan pencegahan dan penanganan yang tepat, kita dapat menciptakan masa depan yang lebih baik bagi mereka yang hidup dengan asma.

Sumber :
1. Keputusan Menteri Kesehatan No. 1023/MENKES/SK/XI/2008 : Pedoman Pengendalian Penyakit Asma. 2008 https://p2ptm.kemkes.go.id/dokumen-ptm/keputusan-menteri-kesehatan-ri-tentang-pedoman-pengendalian-asma 
2. Dinas Kesehatan Kota Depok. "Apa itu Asma?"https://dinkes.depok.go.id/User/DetailArtikel/kenali-penyakit-asma-jauhi-penyebabnya#:~:text=Asma%20adalah%20suatu%20penyakit%20dari,paru)%20yang%20dapat%20pulih%20kembali. 
3. World Asthma Day 2022 https://ginasthma.org/world-asthma-day-2022/#:~:text=WAD%20is%20held%20each%20May,the%202022%20World%20Asthma%20Day. 
4. Asthma
 https://www.cdc.gov/asthma/world_asthma_day.htm 

Cookie membantu kami memberikan layanan kami. Dengan menggunakan layanan kami, Anda menyetujui penggunaan cookie kami.