Menghindari Penularan COVID-19

Menghindari Penularan COVID-19

New normal atau kenormalan baru adalah perubahan perilaku atau gaya hidup untuk tetap melakukan aktivitas normal dengan menerapkan protokol kesehatan guna mencegah terjadinya penularan COVID-19.

Spesifikasi Virus COVID-19 adalah berkapsul, partikel berbentuk bulat atau elips, berdiameter 50-200 mm, dengan struktur virus terdiri dari protein S (spike), M (membrane), E (envelope) dan N (nucleicapsid)

 

BAGAIMANA CARA PENULARAN VIRUS SARS-CoV2?

Penularan COVID-19 dibagi menjadi dua, yaitu:

1. Secara tidak langsung

Penularan secara tidak langsung terjadi ketika droplet atau percikan pernapasan menempel pada permukaan benda, lalu kita menyentuh benda tersebut dengan tangan dan tangan kita langsung menyentuh wajah (mata, hidung, atau mulut) tanpa cuci tangan.

2. Secara langsung

Penularan secara langsung terjadi ketika kita terpapar langsung percikan pernapasan dari penderita COVID-19 ketika mereka bicara, batuk, atau bersin tanpa menutup hidung dan mulut, sementara kita tidak menjaga jarak aman (1-2 meter).

 

SEPERTI APA DIAGNOSISNYA?

1. Gejala klinis (demam, flu/batuk, nyeri tenggorokan, kesulitan bernafas)

2. Radiologi: 

   - Foto toraks

   - CT scan torak

3. Pemeriksaan lab

    - Rapid test

    - Swab RT PCR nasopharing

 

BAGAIMANA PENCEGAHAN PENULARAN COVID-19?

Infeksi COVID-19 dapat dicegah dengan cara menerapkan protokol Kesehatan, yaitu:

- Memakai masker

- Mencuci tangan

- Jaga jarak (physical distancing)

- Tidak menyentuh wajah, mulut atau hidung sebelum mencuci tangan

- Segera mandi setelah sampai rumah sehabis bepergian

- Pakaian yang dipakai sehabis bepergian sebaiknya segera dicuci 

 

JENIS MASKER APA YANG DISARANKAN WHO?

1. Masker kain 3 lapis, yaitu:

    - Lapisan depan nonanyaman (hidrofobik)

    - Lapisan tengah microfibre melt-blown kain nonanyaman (hidrofobik)

    - Lapisan belakang kain biasa nontenunan (hidrofilik)

 

2. Masker Bedah 3 ply atau surcigal mask 3 ply

   - Lapisan luar kain tanpa anyaman kedap air (hidrofobik)

   - Lapisan tengah merupakan lapisan filter densitas tinggi

   - Lapisan dalam yang menepel langsung dengan kulit yang berfungsi sebagai penyerap cairan yg berukuran besar yg keluar dari pemakai ketika batuk atau bersin

 

3. Masker N95: dapat melindungi dari droplet dan aerosol

 

BAGAIMANA PERAN PEMERINTAH? 

1. Pemerintah sebagai regulator memfasilitasi dan memastikan protokol kesehatan dapat diterapkan di tengah masyarakat

2. Menyediakan anggaran yang cukup untuk mendukung terlaksananya penerapan protokol kesehatan

3. Memberi sanksi kepada masyarakat atau perusahaan yang melanggar protokol kesehatan

4. Pemetaan Zona Rawan COVID-19

- Zona hijau: sebuah wilayah atau daerah tidak ada kasus virus corona

- Zona kuning: ada beberapa kasus COVID-19 dengan beberapa penularan lokal

- Zona oranye: kota atau wilayah yang berdekatan dengan zona merah, transmisi relatif parah

- Zona merah: masih ada kasus COVID-19 dengan 1 atau lebih klaster dengan peningkatan kasus yang tinggi

- Zona hitam: kasus COVID-19 pd suatu daerah sudah sangat parah

 

SEPERTI APA SISTEM KESEHATANNYA?

- Membuat pedoman kesehatan dan protokol kesehatan yang berkaitan dengan COVID-19

- Memberi informasi kepada masyarakat tentang hal-hal yang berkaitan dengan COVID-19

- Mempersiapkan tenaga kesehatan yang cukup untuk pencegahan, identifikasi, uji diagnostik, isolasi, pengobatan dan pelacakan kasus kontak

- Rehabilitasi pasien yang sudah sembuh

 

BAGAIMANA CARA MENERAPKAN PROTOKOL KESEHATAN PADA FASILITAS UMUM?

- Perkantoran, lembaga pendidikan/pelatihan, pusat perbelanjaan, restoran, tempat hiburan, dan tempat wisata wajib menerapkan protokol kesehatan

- Para karyawan atau pelaku usaha senantiasa dilakukan pemeriksaan kesehatan harian dengan cek suhu, memakai masker, cuci tangan. Gunakan face shield bila perlu

- Para pelaku usaha menjamin ketersediaan termometer, tempat cuci tangan, sabun, dan hand sanitizer, serta menerapkan jaga jarak antara para karyawan

- Memastikan pengunjung juga menerapkan protokol kesehatan

 

Untuk menekan penularan COVID-19 di fase kenormalan baru, maka semua pihak baik pemerintah, sistem kesehatan, fasilitas umum, dan masyarakat harus disiplin dan konsisten utk menerapkan protokol kesehatan dalam setiap aktivitas.

 

Cookie membantu kami memberikan layanan kami. Dengan menggunakan layanan kami, Anda menyetujui penggunaan cookie kami.