Peran CT SCAN Kepala dalam Diagnosis Stroke

Peran CT SCAN Kepala dalam Diagnosis Stroke

Stroke adalah kondisi ketika suplai darah ke otak terganggu karena penyumbatan (stroke iskemik) atau pecahnya pembuluh darah (stroke hemoragik). Kondisi ini menyebabkan area tertentu pada otak tidak mendapat suplai oksigen dan nutrisi sehingga terjadi kematian sel-sel otak.

Gejala stroke bisa ditandai dengan lumpuh atau lemah anggota gerak secara tiba-tiba, bicara menjadi tidak jelas atau pelo, otot-otot wajah tampak lemah pada satu sisi, juga bisa terdapat hilangnya keseimbangan dan kesadaran. Faktor penyebabnya juga beragam bisa disebabkan karena cedera kepala, penyakit darah tinggi, kolesterol, atau penyakit jantung.

Stroke merupakan keadaan emergensi, karena tanpa suplai oksigen dan nutrisi, sel-sel pada bagian otak yang terdampak bisa mati hanya dalam hitungan menit. Akibatnya, bagian tubuh yang dikendalikan oleh area otak tersebut tidak bisa berfungsi dengan baik. Sehingga pasien dengan gejala stroke perlu dibawa ke rumah sakit untuk dilakukan penanganan yang tepat.

Evaluasi yang cepat dan tepat pada pasien dengan stroke dapat meningkatkan respon terapi pada pasien dan penanganan awal yang tepat. Salah satu aspek signifikan dalam mengevaluasi stroke akut adalah pemeriksaan imaging atau pemindaian otak. Hingga saat ini, pemindaian otak (CT scan kepala) tanpa kontras merupakan pemeriksaan penunjang utama untuk evaluasi awal pasien yang dicurigai terkena serangan stroke.

CT scan kepala merupakan pemeriksaan yang menggunakan radiasi sinar X untuk mendapatkan gambaran tiga dimensi (3D) dari otak. Pemeriksaan ini merupakan teknik yang menghasilkan gambar otak tanpa membutuhkan pembedahan, sayatan kulit, atau kontak langsung dengan bagian tubuh. Teknologi ini memungkinkan visualisasi struktur otak dengan teknis pemeriksaan yang cukup sederhana. Pasien hanya perlu berbaring di meja yang terhubung dengan mesin CT Scan dan menunggu hingga pemindaian otak selesai kurang lebih selama 10 menit sesuai arahan operator.

Pada penyakit stroke, CT Scan kepala merupakan pemeriksaan baku emas untuk membedakan jenis stroke iskemik (penyumbatan) atau stroke hemoragik (perdarahan). Karena terapi yang diberikan pada kedua kedua jenis stroke tersebut berbeda, maka pemeriksaan ini dapat membantu dokter spesialis saraf untuk menentukan terapi selanjutnya pada pasien dengan serangan stroke.

 

Referensi:

Birenbaum D, Bancroft LW, Felsberg GJ. Imaging in acute stroke. West J Emerg Med. 2011 Feb;12(1):67-76. PMID: 21694755; PMCID: PMC3088377.

Shafaat O, Sotoudeh H. Stroke Imaging. [Updated 2022 May 8]. In: StatPearls [Internet]. Treasure Island (FL): StatPearls Publishing; 2023 Jan-.

Cookie membantu kami memberikan layanan kami. Dengan menggunakan layanan kami, Anda menyetujui penggunaan cookie kami.