Sinusitis

Sinusitis

          Sahabat Hermina, sinusitis adalah kondisi dimana terjadi peradangan pada dinding sinus. Jenis sinusitis ada 2, yaitu sinusitis kronis dan sinusitis akut. Penyabab dari pada sinusitis adalah infeksi virus maupun alergi yang dapat menyebabkan pembengkakan dinding dalam hidung.

 

            Sinusitis kronis merupakan jenis sinusitis yang dapat terjadi ketika ruang dalam hidung dan kepala mengalami pembengkakan selama lebih dari 12 minggu. Kondisi ini biasanya disebabkan oleh infeksi, polip hidung, atau kelainan tulang di rongga hidung. Sedangkan sinusitis akut ialah berbeda dengan sinusitis kronis, karena sinusitis akut umumnya berlangsung selama 1-2 minggu, biasanya disebabkan oleh flu yang berasal dari infeksi virus. Namun, ada kalanya alergi dan infeksi bakteri dan jamur juga bisa memicu terjadinya sinus jenis ini.

 

Berikut merupakan 7 fakta penting tentang sinusitis yang sahabat hermina harus tau, yaitu :

  1. Flu karena sinus lama sembuh
  2. Warna lendir sinus berbeda dengan warna lendir saat pilek
  3. Batuk dahak tanda sinusitis
  4. Penyebab sinus bukan hanya karena virus
  5. Sinusitis bisa kambuh kembali
  6. Sinusitis dapat menyebabkan komplikasi
  7. Sinusitis dapat diobati

 

Penyebab umum dari sinusitis yang kambuh adalah karena serangan infektan, terpapar oleh debu, asap rokok, udara, dan imun tubuh yang turun. Apabila sinusitis kambuh, penderita juga dapat mengalami kelelahan serta mengalami masalah pada indra penciuman atau rasa, bau mulut, demam, batuk dan sakit kepala. Jadi penyakit sinusitis ini merupakan salah satu penyakit yang harus diobati karena dapat menyebabkan komplikasi yang dapat terjadi apabila infeksi pada salah satu rongga sinus dapat mudah menyebar dan menjadi infeksi pada organ yang lain.

 

Salah satu solusi untuk sinusitis yaitu dengan melakukan tindakan operasi Caldwell-Luc atau CWL. Tindakan CWL adalah prosedur operasi yang bertujukan untuk menghilangkan pertumbuhan dan meningkatkan drainase sinus. Operasi ini akan menciptakan jalur antara hidung dan rongga di bawah mata, yang kemudian membantu drainase hidung menjadi lancar.

 

            Namun sebelum terjadi, penyakit sinusitis ini dapat dicegah, antara lain dengan melakukan gaya hidup sehat, rajin menjaga kebersihan, dan menghindari zat pemicu alergi. Pengobatan sinusitis juga tergantung pada jenisnya, akan tetapi pada umumnya tetap dengan mengkonsumsi obat dari Dokter. Untuk Sahabat Hermina yang ingin konsultasi atau mengalami keluhan yang diderita mengarah ke penyakit sinusitis segera periksakan ke Dokter Spesialis THT, informasi lebih lanjut dapat menghubungi 0821-3552-2454.

Cookie membantu kami memberikan layanan kami. Dengan menggunakan layanan kami, Anda menyetujui penggunaan cookie kami.