TIPS AMAN KONTROL KEHAMILAN DI RUMAH SAKIT SAAT PANDEMI

TIPS AMAN KONTROL KEHAMILAN DI RUMAH SAKIT SAAT PANDEMI

Kehamilan adalah sebuah anugerah dan sangat di nantikan oleh ayah dan bunda. kontrol kehamilan ke Rumah Sakit di saat pandemi ini menjadi sebuah kekhawatiran bagi bunda karena takut tertular virus Covid 19, padahal resiko tertular virus ini bisa terjadi di mana saja.

Oleh karena itu berikut tips aman kontrol kehamilan di rumah sakit saat pandemi bagi bunda, karena pemeriksaan kehamilan sangat penting untuk mengetahui kondisi ibu dan janin.

Tiga tips aman saat memeriksakan kehamilan di rumah sakit:

  1. Protokol Kesehatan ( 7 M )
    Menerapkan protokol kesehatan dengan 7 M, yaitu dengan cara Mencuci tangan, Menggunakan Masker, Menjaga Jarak, Membatasi Mobilitas, Menghindari makan dan foto bersama, dan yang terakhir Mengikuti vaksinasi Covid 19 sesuai anjuran POGI (Persatuan Obstetri dan Ginekologi Indonesia)  yaitu di atas usia kehamilan 12 minggu dan paling lambat usia kehamilan 33 minggu.
  2. Skrining Kesehatan
    Sebelum memasuki area rumah sakit, bunda akan melalui tahapan skrining kesehatan yang dibantu oleh petugas, salah satunya dengan melakukan pengukuran suhu badan dan mengisi beberapa pertanyaan pada kuesioner, di antaranya apakah ada riwayat demam, batuk, pilek dalam dua minggu terakhir. Untuk keamanan bersama buat bunda, bayi di dalam kandungan dan orang lain, di harapkan bunda menjawab pertanyaan dengan jujur,dan satu lagi hal penting di harapkan bunda saat kontrol hanya di temani satu pendamping.

Telemedicine
Bila bunda mengalami demam, batuk , pilek atau keluhan lainnya dan khawatir untuk memeriksakan diri ke rumah sakit, bunda bisa memanfaatkan fasilitas "Halo Hermina" yaitu dengan melakukan konsultasi secara online dengan dokter kandungan di rumah sakit Hermina.

Demikian tips aman kontrol kehamilan di rumah sakit agar bunda dan bayi tetap sehat dan aman, semoga bunda dan keluarga sehat selalu.

 

Cookie membantu kami memberikan layanan kami. Dengan menggunakan layanan kami, Anda menyetujui penggunaan cookie kami.