Waspada Demam Berdarah

Waspada Demam Berdarah

 

Hallo sahabat Hermina Bitung, Bulan Mei ini adalah salah satu musim hujan yang cukup sering dan sering kita lihat disekitar Jabodtabek tergenang Banjir. Banjir merupakan bencana alam yang paling sering terjadi di Indonesia. Kedatangan banjir dapat diprediksi dengan memperhatikan curah hujan dan aliran air. Namun kadangkala banjir dapat datang tiba-tiba dari kiriman air Hujan yang meluap. Air tergenang salah satu faktor munculnya nyamuk demam berdarah bersarang.

Demam berdarah merupakan salah satu penyakit yang ditularkan oleh nyamuk dengan penyebaran tercepat. Apalagi disaat musim hujan, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) umumnya akan menyerukan tindakan untuk meminimalkan penyakit dan kematian akibat demam berdarah.

Kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) sebenarnya fluktuatif, tetapi saat musim hujan, kejadian penyakit demam berdarah dengue (DBD) umumnya akan meningkat. Pada musim hujan populasi Aedes aegypti akan meningkat karena telur yang belum menetas akan menetas ketika habitat perkembangbiakannya mulai tergenang air hujan. Alhasil, ini bisa meningkatkan populasi nyamuk sehingga dapat menyebabkan peningkatan penularan penyakit demam berdarah dengue.

Nah Sahabat Hermina Bitung, kita juga harus tau ciri-ciri demam berdarah, agar Sahabat Hermina Bitung selalu waspada, berikut ciri-ciri demam berdarah yang harus diketahui oleh Sahabat Hermina Bitung :

  1. Demam tinggi

Ciri-ciri demam berdarah yang paling umum terjadi adalah perubahan suhu secara tiba-tiba yang bisa mencapai 40°C. Demam dapat berlangsung hingga 3–7 hari, tetapi suhu tubuh biasanya akan turun pada hari ke-4 atau ke-5, lalu akan naik kembali di hari berikutnya.

  1. Ruam pada kulit

Selain demam tinggi, ruam merah di kulit juga dapat muncul di bagian wajah, leher, hingga dada. Umumnya, ruam tersebut timbul setelah demam dan berlangsung selama 1–5 hari. Biasanya bintik-bintik merah.

  1. Sakit kepala

Ciri-ciri demam berdarah lainnya yang muncul adalah sakit kepala, terutama di sekitar dahi hingga bagian belakang mata. Sakit kepala biasanya terasa sangat berat hingga membuat penderitanya sulit beraktivitas.

  1. Nyeri otot

Selain sakit kepala, penderita demam berdarah juga sering kali merasakan nyeri pada otot, tulang, dan sendi sehingga menimbulkan rasa tidak nyaman.

  1. Mual dan muntah

Ciri demam berdarah lainnya adalah mual atau muntah. Keluhan ini sering kali membuat penderitanya tidak kuasa untuk makan dan minum, sehingga rentan mengalami kekurangan nutrisi, bahkan berisiko mengalami komplikasi berupa dehidrasi.

 

Bila sudah tau gejalanya, berikut yang dilakukan oleh Sahabat Hermina Bitung untuk pertolongan pertama dalam pencegahanya :

  1. Istirahat (bedrest)
  2. Perbanyak minum air minimal 2 liter per hari
  3. Kompres hangat
  4. Berikan obat pereda demam, jika demam tinggi

Jika dalam 3-4 hari gejala semakin memburuk seperti tampak lemas, muntah-muntah, mimisan, pendarahan gusi, dan sebagainya segeralah dibawa ke rumah sakit atau fasilitas pelayanan kesehatan terdekat untuk ditangani lebih lanjut. Lihat jadwal praktek dr. Mellisa,SpPD lebih lanjut. Salam sehat.

Cookie membantu kami memberikan layanan kami. Dengan menggunakan layanan kami, Anda menyetujui penggunaan cookie kami.