Waspada Gejala Tumor Otak

Waspada Gejala Tumor Otak

Tumor otak adalah penyakit yang timbul akibat tumbuhnya jaringan abnormal di otak. Berdasarkan jenisnya, tumor otak ada yang bersifat jinak maupun ganas. 
Munculnya tumor di otak bisa berasal dari jaringan otak itu sendiri (Tumor Otak Primer) atau bisa juga berasal dari kanker pada organ lain yang menyebar ke otak (Tumor Otak Sekunder).
Gejala tumor otak yang perlu anda waspadai 
1. Sakit kepala terus menerus
2. Kejang tanpa sebab
3. Defisit neurologis (penglihatan dobel, gangguan keseimbangan, kelumpuhan ekstremitas gerak)
4. Perubahan kepribadian, mood, dan mental.
Segera periksakan diri anda ke dokter apabila mengalami hal tersebut.

Cookie membantu kami memberikan layanan kami. Dengan menggunakan layanan kami, Anda menyetujui penggunaan cookie kami.