Waspada Keguguran Berulang

Waspada Keguguran Berulang

Kehamilan adalah hal yang paling ditunggu-tunggu oleh pasangan suami istri. Namun tidak sedikit pasangan suami istri yang sulit mempunyai keturunan dikarenakan keguguran berulang. 

Sahabat Hermina, keguguran menjadi salah satu komplikasi kehamilan yang bisa saja terjadi pada masa kehamilan. Maka dari itu, setiap ibu hamil pasti melakukan hal terbaik untuk menjaga kandungan agar tetap sehat. Namun ada pula kemungkinan ibu bisa mengalami keguguran berulang. Seperti apakah penyebab, dan cara mencegah keguguran berulang? Yuks kita simak penjelasannya

Keguguran atau disebut juga dengan spontaneous abortion adalah keadaan ketika berhentinya kehamilan sebelum embrio atau janin cukup berkembang untuk bertahan hidup, biasanya terjadi pada usia kehamilan sebelum 20 minggu

Penyebab Keguguran

Sebagian besar orang beranggapan bahwa keguguran disebabkan oleh aktivitas berlebih padahal itu hanyalah mitos. Adapun penyebab keguguran diantaranya yaitu :

  1. Kelainan kromosom

Penyebab keguguran yang paling sering terjadi karena janin tidak berkembang seperti yang diharapkan karena kelainan kromosom. Sekitar 60 persen keguguran dikaitkan dengan kelebihan atau kekurangan kromosom. Masalah kromosom ini sebagian besar Autosomal trisomi, monosomi X dan triploidi

  1. Kondisi kesehatan ibu

Dalam beberapa kasus, kondisi kesehatan ibu dapat menyebabkan keguguran. Adapun sejumlah kondisi yang meningkatkan risiko keguguran adalah Kelainan metabolik ; obesitas kelainan thyroid dan hypothyroid

  1. Life style 

Gaya hidup seseorang sangat mempengaruhi kondisi selama masa kehamilan, adapun hal yang mempengaruhi diantaranya: merokok, minum-minuman yang mengandung alkohol, minum kopi dan stres yang tinggi

Cara Meminimalkan Risiko Keguguran

Keguguran memang bukanlah hal yang diinginkan oleh sebagian besar ibu yang sedang menantikan kehadiran buah hati mereka. 

Meski demikian, Sahabat Hermina bisa melakukan pencegahan dengan menjaga kehamilan melalui gaya hidup yang sehat. Perawatan prenatal yang baik dapat membantu ibu dan bayinya tetap sehat selama kehamilan.  

Ibu bisa melakukan perawatan kehamilan untuk meminimalkan risiko keguguran dengan cara:

  1. Rutin periksa ke dokter

  2. Menerapkan pola hidup sehat; nutrisi seimbang jaga berat badan, tidur cukup, hindari stress, hindari obat-obatan dan olah raga teratur

  3. Dokter akan melakukan tes darah, USG, memberikan obat penguat diantaranya :

    1. progestogen spt didrogesteron

    2. human chorionic gonadotropin 

    3. uterin relaxan 

  4. Bed rest

Keguguran berulang mungkin membuat Anda merasa putus asa. Namun, jangan berkecil hati, karena wanita yang mengalami keguguran berulang tetap bisa menjalani kehamilan yang sehat dan melahirkan bayi dengan selamat.

Jadi, konsultasikan ke dokter kandungan untuk mengetahui penyebab dan cara mencegah keguguran, sehingga kondisi kehamilan Anda dapat tetap sehat dan terjaga.








 

 


 

Cookie membantu kami memberikan layanan kami. Dengan menggunakan layanan kami, Anda menyetujui penggunaan cookie kami.