Waspadai Penyakit Stroke, Ketahui Faktor Resiko dan Cara Mencegahnya

Waspadai Penyakit Stroke, Ketahui Faktor Resiko dan Cara Mencegahnya

Stroke adalah keadaan darurat medis yang memerlukan perawatan segera dan tepat. Stroke terjadi ketika suplai darah ke bagian otak terganggu atau berkurang, sehingga jaringan otak tidak mendapatkan oksigen dan nutrisi. Sel-sel otak bisa mati dalam beberapa menit.

Penyebab utama dari Stroke itu adalah : Hipertensi ( tekanan darah tinggi ) dan Sklerosis (penebalan dan kekakuan dinding pembuluh darah otak)

Faktor resiko timbulnya stroke antara lain :

  1. Yang dapat dimodifikasi
    1. Kolesterol Tinggi yang Tak Terkontrol
    2. Tingginya Tekanan Darah
    3. Mengidap Diabetes
    4. Mengidap Penyakit Jantung
    5. Kebiasaan Merokok
    6. Obesitas
  2.  Yang tidak dapat dimodifikasi
    1. Faktor usia
    2. Jenis Kelamin
    3. Ras2 tertentu
    4. Genetik

 

Menurut Kementerian Kesehatan menjadi penyebab kematian nomor satu di Indonesia. Setiap sepuluh detik satu orang akan meninggal akibat stroke. Oleh karena itu, penting untuk mengetahui penyebab stroke, karena stroke adalah penyakit yang bisa dihindari.
Cara Mencegah Terjadinya Penyakit Stroke sebagai berikut :

  1. Menjaga Pola Makan

Terlalu banyak mengonsumsi makanan asin dan berlemak dapat meningkatkan jumlah kolesterol dalam darah dan meningkatkan risiko terjadinya hipertensi yang dapat memicu stroke. Nutrisi yang baik untuk kesehatan dapat diperoleh dari sayur, buah, biji-bijian, dan daging rendah lemak, seperti dada ayam tanpa kulit.

  1. Olahraga Secara Teratur

Olahraga secara teratur dapat membuat jantung dan sistem peredaran darah bekerja lebih efisien. Olahraga juga dapat menjaga kadar kolesterol, berat badan, dan tekanan darah pada tingkat yang normal.

  1. Berhenti Merokok

Risiko stroke meningkat dua kali lipat jika seseorang merokok, karena rokok dapat mempersempit pembuluh darah dan membuat darah mudah menggumpal. Tidak merokok berarti juga mengurangi risiko berbagai masalah kesehatan lainnya, seperti penyakit paru-paru dan jantung.

  1. Hindari konsumsi minuman berakohol

Minuman beralkohol mengandung kalori tinggi. Jika dikonsumsi secara berlebihan, minuman ini dapat menimbulkan berbagai penyakit pemicu stroke, seperti diabetes dan hipertensi. Mengonsumsi minuman beralkohol juga dapat membuat detak jantung menjadi tidak teratur

  1. Hindari penggunaan NAPZA

Beberapa jenis NAPZA, seperti kokain dan methamphetamine, dapat menyebabkan penyempitan arteri dan mengurangi aliran darah yang dapat menyebabkan stroke

  1. Ketahui Faktor Risiko Stroke

Sahabat Hermina dapat berkonsultasi dengan dokter spesialis saraf RS Hermina Bekasi untuk mendeteksi dan mengetahui jenis faktor risiko terjadinya stroke, serta akan menyarankan tindakan apa saja yang harus dilakukan untuk menghilangkan atau mengendalikan faktor risiko tersebut.

Cookie membantu kami memberikan layanan kami. Dengan menggunakan layanan kami, Anda menyetujui penggunaan cookie kami.