dr. Maria I. Tjahyadi, MKes merupakan dokter RS Hermina Kemayoran yang berfokus pada status gizi pasien, dan memberikan terapi gizi yang optimal untuk menunjang fungsi promotif, preventif, kuratif dan rehabilitatif dalam upaya peningkatan kualitas hidup pasien yang meliputi mengatur dan memberikan asupan gizi pasien baik pasien rawat inap maupun rawat jalan untuk mempertahankan atau mencapai status gizi yang optimal, memperbaiki stres metabolik, menghambat proses penyakit dan mengurangi gejala penyakit serta mempercepat proses penyembuhan. dr. Maria I. Tjahyadi, MKes bisa melakukan serangkaian tindakan medis, termasuk: Pemberian terapi gizi sesuai dengan kondisi klinis, status gizi, status metabolisme serta perubahan fungsi organ, disertai dengan monitoring dan evaluasi sesuai dengan perubahan klinis dan hasil pemeriksaan laboratorium.
Pola Makan yang Tepat untuk Ibu Hamil Dengan Diabetes (DM Gestasional)
Ibu hamil tentu harus lebih berhati-hati dalam menjaga kesehatannya, karena kondisi tubuhnya dapat berpengaruh pula pada perkembangan janin yang dikandungnya. Penyakit diabetes bisa juga terjadi pada ibu hamil yang belum pernah mengalami lonjakan kadar gula darah sebelumnya. Peningkatan ...