Bakti Sosial Donor Darah
Sahabat Hermina, donor darah merupakan kegiatan yang sangat mulia. Karena setetes darahmu, sangat berarti bagi kehidupan orang lain. Dalam rangka HUT Hermina Hospitals Group yang ke-36 Rumah Sakit Hermina Ciputat mengadakan "Kegiatan Bakti Sosial Donor Darah bersama PMI Tangerang Selatan. Acara dilaksanakan pada hari Selasa, 06 April 2021 pukul 09.00-selesai dengan suasana alam terbuka. Peserta bakti sosial DONOR DARAH adalah karyawan dan warga umum.
Jangan lupa, memeriksakan kesehatan sangatlah penting, meskipun dalam masa pandemi COVID-19. Rumah Sakit Hermina telah berkomitmen untuk menerapkan protokol kesehatan demi mencegah penularan virus COVID-19 seperti mencuci tangan "Every Moment" yang dimulai pada saat sebelum masuk rumah sakit, pengukuran suhu tubuh, pemisahan pasien infeksius dan non infeksius.
Stay healthy Teman Hermina
_
Nikmati kemudahan pendaftaran melalui :
1. Hermina Mobile Aplikasi (tersedia di Playstore/Appstore)
2. Website : www.herminahospitals.com
3. Call Center : 1500488