Golden Period Dalam Penanganan Stroke
Stroke merupakan salah satu penyakit tidak menular yang paling mematikabn dan menyebabkan dampat kecacatan seumur hidup di Indonesia, bahkan di dunia. Stroke tergolong dalam kondisi medis darurat yang membutuhkan penanganan dengan segera. Namun tahukah Anda, penyakit stroke dapat disembuhkan jika ditangani dengan tepat dan cepat. Peluang kesembuhan stroke akan lebih besar jika tim medis bisa memanfaatkan golden period pada stroke sebaik mungkin. Namun, masih banyak orang yang tidak mengetahui golden period saat stroke menyerang.
Stroke terjadi ketika terdapat pembuluh darah di otak yang tersumbat atau pecah. Hal ini mengakibatkan aliran darah terhambat dan otak tidak mendapatkan oksigen yang cukup serta nutrisi penting untuk berfungsi secara normal. Dampak dari serangan stroke yaitu pada pendengaran, berbicara, makan, bergerak dan hampir semua proses vital dalam tubuh. Oleh karena itu, perawatan stroke yang tepat dan cepat selama masa golden period sangat penting bagi nyawa seseorang yang terkena serangan stroke. Golden period adalah istilah yang digunakan untuk jangka waktu kehidupan pengidap stroke melalui pengobatan dengan segera. Jika pengidap stroke mendapatkan penanganan medis yang tepat dalam masa golden period, besar kemungkinan pengidap stroke dapat bertahan dan meminimalisir komplikasi stroke. Pada penyakit stroke, golden period adalah empat setengah jam setelah seseorang mengalami gejala stroke. Selama masa golden period pada stroke, pasien harus menerima obat stroke yang disuntikkan dalam tubuh.
Untuk dapat melakukan pertolongan pertama pada stroke, perlu mengetahui gejala awal stroke yang dikenal dengan metode FAST, antara lain :
- Face (Wajah). Salah satu sisi wajah terlihat tidak simetris
- Arms (Lengan). Salah satu lengan terasa mati rasa atau lemas. Apabila mengangkat tangan, salah satu diantaranya akan terlihat lebih turun dibandingkan tangan satunya.
- Speech (Bicara). Kemampuan berbicara menurun atau hilang
- Time (Waktu). Jika seseorang mengalami gejala tersebut, maka harus segera mencari pertolongan medis.
Stroke dapat terjadi pada semua kalangan, dimana saja dan kapan saja. Oleh karena itu, disarankan untuk menerapkan pola hidup sehat sejak dini agar dapat mencegah terjadinya penyakit kronis, salah satunya yaitu stroke. Lakukan konsultasi ke dokter spesialis saraf di Rumah Sakit Hermina Makassar jika mengalami gejala diatas. Salam sehat