Terjebak dalam Pusaran Kegelapan: Cara Keluar dari Depresi

Terjebak dalam Pusaran Kegelapan: Cara Keluar dari Depresi

Depresi merupakan sebuah gangguan suasana perasaan  yang ditandai dengan rasa sedih, perasaan hampa / kosong, merasa kesepian dan kurang semangat dalam melakukan kegiatan harian. Keluhan tersebut dialami minmal 2 minggu.

Mereka yang memiliki depresi biasanya memiliki beberapa gejala lain seperti perubahan nafsu makan ( bisa banyak makan ataupun kurang nafsu makan), gangguan tidur (insomnia atau hipersomnia), rasa pesimis/ kuramg percaya diri, menurun/ hilangnya konsentrasi/focus. Hingga gejala yang memberat seperti  perasaan tidak berguna atau putus asa, dan pikiran-pikiran untuk menyakiti diri sendiri hingga  melakukan percobaan bunuh diri.

Gejala Depresi dibagi menjadi 5 Sub, antara lain:

  1. Gejala Sosial, seperti menyendiri, isolasi sosial dan sulit berkomunikasi
  2. Gejala Mood / Emosi, seperi Sedih, cemas, emptiness, emotional blunting, motivasi kurang, pesimis, pikiran putus asa
  3. Gejala Perilaku, seperti menangis, ingin lari, mengabaikan tanggung jawab, substance abuse
  4. Gejala Fisik, seperti insomnia, nyeri, mudah lelah, weight loss, letargi ( kondisi ketika seseorang merasa sangat lelah dan tidak membaik setelah beristirahat)
  5. Gejala Kognitif, seperti sulit konsentrasi, gangguan memori, sulit membuat keputusan, dan self critism (tindakan menilai diri sendiri secara negatif dengan cara menghakimi sifat-sifat pribadi, seperti penampilan, kemampuan atau karakteristik kepribadian)

Depresi memiliki faktor risiko (kondisi atau ciri khas yang dapat meningkatkan kemungkinan seseorang tertular penyakit atau gangguan), antara lain:

  1.  Faktor Genetik
  2. Faktor Kepribadian
  3. Faktor Riwayat Penyakit Berat/ kronis (contoh didiagnosis terkena penyakit kanker /  penyakit kronis diabetes melitus)
  4. Trauma Masa Kanak-kanak
  5. Sosiodemografi ( usia, gender, pekerjaan dan status pernikahan)
  6. Mengalami tekanan/konflik baik dari keluarga, tempat kerja dll

Adapun Cara untuk melakukan pengobatan depresi, antara lain:

  1. Meredakan gejala dengan mencari solusi terhadap  sumber masalah dari depresi
  2. Mencari dukungan dari keluarga, teman dll untuk membantu diri lepas dari depresi
  3. Melakukan aktivitas ringan seperti olahraga untuk mendapatkan hormon endorphin yang dapat  membuat bahagia
  4. Memiliki hobi baru yang bermanfaat
  5. Apabila gejala tidak juga menurun, langsung meminta bantuan dengan konsultasi dengan Psikiater / Psikolog

Bagi Sahabat Hermina, RSU Hermina Samarinda sudah memiliki Psikiater dan Psikolog, untuk jadwal tertera di website herminahospitals.com. Jangan ragu untuk konsultasi, sebelum terlambat.


Review : dr. Eka Yuni N., Sp.KJ

Daftar Pustaka :

Kemenkes, 2024
Rosyanti Lilin, dkk. Memahami Gangguan Depresi Mayor. 2018

 

 

Cookie membantu kami memberikan layanan kami. Dengan menggunakan layanan kami, Anda menyetujui penggunaan cookie kami.