Sering Mengalami Nyeri pada Persendian, Hati-Hati Pertanda Penyakit Asam Urat
Penyakit asam urat adalah salah satu jenis radang sendi yang disebabkan karena tingginya kadar asam urat di dalam darah. Semua bagian persendian di tubuh berisiko terkena asam urat, tapi sendi yang paling sering terserang yaitu jari tangan, lutut, pergelangan kaki dan ujung jari kaki. Gejala awal asam urat secara umum ditandai dengan rasa nyeri di area persendian, sehingga sering kali sulit dibedakan dengan penyakit rematik. Selain sering menimbulkan nyeri pada sendi, penderita asam urat juga biasanya akan mengalami rasa panas bahkan pembengkakan sendi. Umumnya, penyakit asam urat lebih mudah menyerang kalangan pria dan mereka yang berusia diatas 30 tahun.
Penyebab Terjadinya Penyakit Asam Urat
Asam urat merupakan senyawa yang diproduksi oleh tubuh untuk mengurai purin. Purin merupakan zat alami yang memiliki beberapa fungsi penting bagi tubuh manusia. Salah satunya yaitu mengatur petumbuhan sel dan menyediakan energi bagi tubuh. Pada akhir prosesnya ketika sudah tidak digunakan lagi oleh tubuh, asam urat akan dibuang melalui urine. Namun terkadang tubuh memproduksi asam urat yang berlebih akibat konsumsi makanan yang tinggi purin. Ketika ini terjadi, asam urat dapat menumpuk, membentuk kristal urat tajam seperti jarum di sendi atau jaringan disekitarnya yang menyebabkan rasa sakit, peradangan bahkan pembengkakan.
Gejala Penyakit Asam Urat
Ada beberapa gejala awal penyakit asam urat, antara lain :
-
Sendi mendadak terasa sakit atau nyeri
-
Kesulitan untuk berjalan akibat sakit pada pergelangan kaki, khususnya terjadi di malam hari
-
Nyeri akan berkembang dengan cepat dalam beberapa jam dan disertai nyeri hebat, pembengkakan, rasa panas serta muncul warna kemerahan pada kulit sendi.
-
Saat gejala nyeri mereda dan bengkak sudah mengempis, kulit di sekitar sendi yang terkena akan tampak bersisik, terkelupas dan terasa gatal
Cara Penanganan Penyakit Asam Urat
Meskipun gejala awal dari penyakit asam urat dapat reda dengan sendirinya, namun tetap harus dilakukan penanganan lebih lanjut untuk mencegah risiko kambuh kembali dengan tingkat gejala yang makin meningkat dan memburuk. Penanganan penyakit asam urat dilakukan dengan pemberian obat asam urat. Obat-obatan yang diberikan berfungsi meredakan nyeri sekaligus mencegah agar penyakit asam urat tidak datang berulang. Selain itu, penerapan pola hidup sehat juga disarankan agar tidak terjadi serangan berulang yaitu salah satunya dengan mengurangi makanan yang dapat memicu peningkatan asam urat seperti jeroan, daging merah, daging olahan, minuman manis dan makanan yang tinggi purin.
Referensi :
Healthline. Diakses pada 2022. Natural Home Remedies for Gout.
Verywell Health. Diakses pada 2022. Using Natural Remedies for Gout